Kapan Gabriel Jesus Perkuat Arsenal Lagi?
Gabriel Jesus terus menunjukkan progres positif dari pemulihan cedera. Lantas, kapan striker asal Brasil itu bisa kembali memperkuat Arsenal?
Jesus mengalami cedera lutut saat memperkuat Brasil di Piala Dunia 2022 Qatar pada. Striker berusia 25 tahun itu kemudian kembali ke London dan menjalani operasi.
Setelah berjalan selama tiga bulan usai operasi, Jesus kondisinya terus membaik. Namun, Mikel Arteta selaku manajer Arsenal belum bisa memastikan kapan mantan pemain Manchester City itu kembali merumput.